BERAU – Anggota DPRD Kalimantan Timur, H. Apansyah, S.TP, M.Ling., mengadakan sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 09 Tahun 2023 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan. Acara yang berlangsung pada Rabu (14/11/2024) di Jalan Dahlia, Kecamatan Tanjung Redeb, Kabupaten Berau, ini bertujuan memperkenalkan serta memperkuat pemahaman masyarakat terhadap nilai-nilai Pancasila dan wawasan kebangsaan.
Dalam pemaparannya, Apansyah menegaskan pentingnya penerapan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa. “Perda ini sangat penting agar masyarakat dan generasi muda benar-benar memahami dan mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya. Apansyah berharap, dengan penerapan pendidikan Pancasila ini, kerukunan dan toleransi di masyarakat yang beragam dapat terus terjaga.
Perda Nomor 09 Tahun 2023 juga didukung oleh Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 71 Tahun 2012, yang menjadi pedoman bagi daerah dalam melaksanakan pendidikan wawasan kebangsaan. “Kami berharap, pendidikan ini bisa meningkatkan rasa persatuan dan kebinekaan di Kalimantan Timur,” tambah Apansyah.
Kegiatan sosialisasi ini menghadirkan Rosita, seorang pemerhati pendidikan, dan Julie, seorang tenaga pengajar, sebagai narasumber. Keduanya menyampaikan pentingnya pendidikan Pancasila dan wawasan kebangsaan dalam membentuk masyarakat yang menghargai keberagaman dan hidup berdampingan secara harmonis. “Pendidikan ini bukan hanya teori, tapi juga praktik dalam berinteraksi sehari-hari,” kata Rosita.
Julie, sebagai tenaga pengajar, berbagi pengalaman dalam menerapkan nilai-nilai Pancasila di sekolah untuk menumbuhkan sikap saling menghormati di kalangan siswa. “Kami selalu menekankan pentingnya saling menghormati, apapun latar belakangnya, karena itulah semangat Pancasila,” ujar Julie.
Acara yang dimoderatori oleh Hamzah ini berlangsung interaktif, dengan peserta aktif berdiskusi dan mengajukan pertanyaan terkait penerapan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Apansyah berharap bahwa sosialisasi ini dapat mendorong masyarakat Kalimantan Timur untuk lebih sadar akan pentingnya pendidikan Pancasila dan wawasan kebangsaan sebagai fondasi dalam menciptakan lingkungan yang harmonis dan berkarakter kebangsaan yang kuat. (adv/dprd kaltim)