MUI Harus Ikut Bangun Samarinda

Foto bersama pengurus MUI Samarinda dengan perwakilan Pemkot dan Polresta Samarinda
reza / nukaltim
Foto bersama pengurus MUI Samarinda dengan perwakilan Pemkot dan Polresta Samarinda.

SAMARINDA. Majelis Ulama Indonesia (MUI) Samarinda diharapkan dapat tingkatkan perannya dalam membangun peradaban di Kota Tepian. Sumbangsih pikiran, aktif dalam memberikan saran adalah sejumlah harapan Pemkot Samarinda. Demikian diutarakan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkot Samarinda, Ridwan Tassa.

Itu disampaikannya dalam sambutan mewakili wali kota di pembukaan Musyawarah Daerah (Musda) MUI Samarinda, Sabtu (4/2). Selain dirinya, hadir pula Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Ary Fadly.

Ridwan Tassa menjelaskan, program yang dilakukan Pemkot, mengajak MUI untuk ikut serta secara aktif dalam pembangunan kota Samarinda.

Pemkot berharap, Musda ini melahirkan kepengurusan dan visi misi yang dapat memberikan kontribusinya kepada kota tercinta ini.

“Semoga menghasilkan pengurus bersamaan dengan program kerja yang nanti bisa berbarengan dengan program-program Pemerintah Kota,” ujar Ridwan.

Setelah Musda ini, selain merumuskan pengurus yang terbaik dan mengakomodir orang-orang yang memiliki potensi, diharapkan MUI juga dapat bersinergi dan berdampingan dengan Pemkot. (nk/adv/diskominfo samarinda)

POPULER
Search