Momentum Hari Lahir Pancasila, DPRD Samarinda Dukung Pemerintah Tingkatkan Kualitas SDM

Deni Hakim Anwar, Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda.
ist
Deni Hakim Anwar, Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda.

SAMARINDA – Berkenaan peringatan Hari Lahir Pancasila di 2024 ini, anggota DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar mengatakan Hari Lahir Pancasila menjadi momentum strategis untuk mengawal peningkatan SDM masyarakat Samarinda. Dirinya sangat setuju dengan upaya pemerintah daerah untuk meningkatkan angka kelulusan S1.

DPRD Samarinda memberi apresiasi terhadap fokus utama pemerintah dalam rangka meningkatkan sumber daya manusia (SDM). Terutama upaya peningkatan lulusan strata satu (S1) di Samarinda yang selaras agenda nasional, Indonesia Emas 2045.

Menurut Deni, meskipun angka kelulusan SD dan SMP di Samarinda cukup tinggi, namun tidak demikian dengan lulusan S1.

“Peningkatan kualitas pendidikan adalah kunci utama untuk membangun SDM unggul kita. Tentu selaras dengan capaian agenda nasional kita yakni Indonesia menuju kejayaan di tahun 2045,” ujarnya pada Minggu, 2 Juni 2024..

Lanjut Politisi Partai Gerindra ini, tema hari lahir Pancasila, yakni ‘Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas Tahun 2045’, menurutnya sangatlah berkesesuaian dengan semangat peningkatan SDM masyarakat Kota Samarinda. Apalagi Samarinda menjadi kota penting sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Jadi, peningkatan kualitas SDM, khususnya pendidikan yang unggul adalah kunci membangun SDM yang siap menuju kejayaan Indonesia di tahun 2045 mendatang,” terangnya.

Politisi muda ini pun menaruh harapan agar semua elemen saling menguatkan dan bahu membahu guna mewujudkan pembangunan kualitas SDM yang unggul khususnya di Kota Samarinda

“Dengan semangat Pancasila, sebagi wujud pemersatu bangsa, kita harapkan Samarinda terus berkembang dan akan menjadi kota yang maju, sejahtera, serta berdaya saing dan unggul di segala bidang,” tutup Deni Hakim Anwar, Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda ini. (adv/reza/dprd samarinda)

POPULER
Search